Kamis, 21 November 2013

Akupressur mendapat sambutan baik pasien sebagai solusi meningkatkan ASI ibu nifas

Add caption
ASI memang sangat penting bagi seorang bayi, bukan karena praktis dan murahnya tetapi bahan yang terkandung di dalamnya sangat lengkap dan penting. Menyadari pentingnya hal tersebut Puskesmas Massenga sudah memulai melakukan terapi akupressur pada ibu nifas. Walau masih tergolong baru hingga kini sudah beberapa pasien nifas yang dilayani.
Kesan yang muncul dari pasien sangat baik, karena terbukti kegiatan ini disambut dan diterima baik. Salah satu komentar pasien " Bagus ini tapi dilanjutkan terus jangan hanya diawal-awal saja"  ujarnya. Selanjutnya kami terus mengembangkan upaya lebih baik melalui umpan balik dari pasien. Ini dimaksudkan dalam rangka meningkatkan mutu layanan kami.
AKUPRESSUR BERBENAH TERUS .....ASI SANGAT PENTING

Minggu, 17 November 2013

SEPUTAR BPJS: Tanya Jawab BPJS

Pengertian BPJS

Apa itu BPJS Kesehatan?

Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan adalah badan hukum yang dibentuk untuk menyelenggarakan program jaminan kesehatan.

Kapan BPJS Kesehatan mulai operasional?

BPJS Kesehatan mulai operasional pada tanggal 1 Januari 2014.

Apa itu Jaminan Kesehatan?

Jaminan Kesehatan adalah jaminan berupa perlindungan kesehatan agar peserta memperoleh manfaat pemeliharaan kesehatan dan perlindungan dalam memenuhi kebutuhan dasar kesehatan yang diberikan kepada setiap orang yang telah membayar iuran atau iurannya dibayar oleh pemerintah.

Siapa saja yang menjadi peserta BPJS Kesehatan?

Semua penduduk Indonesia wajib menjadi peserta jaminan kesehatan yang dikelola oleh BPJS termasuk orang asing yang telah bekerja paling singkat enam bulan di Indonesia dan telah membayar iuran.

Ada berapa kelompok peserta BPJS Kesehatan?

Peserta BPJS Kesehatan ada 2 kelompok, yaitu :
1.PBI jaminan kesehatan
2.Bukan PBI jaminan kesehatan

Apa yang dimaksud dengan PBI Jaminan Kesehatan?

PBI (Penerima Bantuan Iuran) adalah peserta Jaminan Kesehatan bagi fakir miskin dan orang tidak mampu sebagaimana diamanatkan UU SJSN yang iurannya dibayari pemerintah sebagai peserta program Jaminan Kesehatan. Peserta PBI adalah fakir miskin yang ditetapkan oleh pemerintah dan diatur melalui peraturan pemerintah.

Siapa saja yang lain yang berhak menjadi peserta PBI Jaminan Kesehatan?

Yang berhak menjadi peserta PBI Jaminan Kesehatan lainnya adalah yang mengalami cacat total tetap dan tidak mampu.

Apa yang dimaksud dengan cacat total tetap dan siapa yang berwenang menetapkannya?

Cacat total tetap merupakan kecacatan fisik dan/atau mental yang mengakibatkan ketidakmampuan seseorang untuk melakukan pekerjaan. Penetapan cacat total tetap dilakukan oleh dokter yang berwenang.

Siapa saja peserta bukan PBI Jaminan Kesehatan?

Peserta bukan PBI jaminan kesehatan terdiri atas:
1.Pekerja penerima upah dan anggota keluarganya
2.Pekerja bukan penerima upah dan anggota keluarganya
3.Bukan pekerja dan anggota keluarganya

Apa yang dimaksud dengan pekerja?

Pekerja adalah setiap orang yang bekerja dengan menerima gaji, upah, atau imbalan dalam bentuk lain.

Apa yang dimaksud dengan pekerja penerima upah?

Pekerja penerima upah adalah setiap orang yang bekerja pada pemberi kerja dengan menerima gaji atau upah.

Siapa saja yang termasuk pekerja penerima upah?

Pekerja penerima upah terdiri atas:
1.Pegawai negeri sipil
2.Anggota TNI
3.Anggota POLRI
4.Pejabat negara
5.Pegawai pemerintah non pegawai negeri
6.Pegawai swasta dan
7.Pekerja lain yang memenuhi kriteria pekerja penerima upah.

Apa yang dimaksud dengan pekerja bukan penerima upah?

Pekerja bukan penerima upah adalah setiap orang yang bekerja atau berusaha atas risiko sendiri.

Siapa saja yang termasuk pekerja bukan penerima upah?

Pekerja bukan penerima upah terdiri atas:1.Pekerja diluar hubungan kerja atau pekerja mandiri2.Pekerja lain yang memenuhi kriteria pekerja bukan penerima upah.

Apa yang dimaksud dengan bukan pekerja?

Bukan pekerja adalah setiap orang yang tidak bekerja tapi mampu membayar iuran Jaminan Kesehatan.

Siapa saja yang termasuk bukan pekerja?

Yang termasuk kelompok bukan pekerja terdiri atas:

1.Investor;
2.Pemberi kerja;
3.Penerima pensiun;
4.Veteran;
5.Perintis kemerdekaan;
6.Bukan pekerja lain yang memenuhi kriteria bukan pekerja penerima upah.

Siapa saja yang dimaksud dengan Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri Sipil?

Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri Sipil adalah Pegawai Tidak Tetap, Pegawai Honorer, Staf Khusus, dan pegawai lain yang dibayarkan oleh Anggaran Pendapatan Belanja Negara atau Anggaran Pendapatan Belanja Daerah.

Siapa yang dimaksud dengan pemberi kerja?

Pemberi kerja adalah orang perseorangan, pengusaha, badan hukum atau badan lainnya yang mempekerjakan tenaga kerja, atau penyelenggara negara yang mempekerjakan pegawai negeri dengan membayar gaji, upah, atau imbalan dalam bentuk lainnya.

Siapa saja yang dimaksud dengan anggota keluarga?

Anggota keluarga yang dimaksud meliputi:
1.Satu orang istri atau suami yang sah dari peserta
2.Anak kandung, anak tiri dan/atau anak angkat yang sah dari peserta, dengan kriteria:
a.Tidak atau belum pernah menikah atau tidak mempunyai penghasilan sendiri dan
b.Belum berusia 21 (dua puluh satu) tahun atau belum berusia 25 (dua puluh lima) tahun yang masih melanjutkan pendidikan formal

Berapa jumlah peserta dan anggota keluarganya yang ditanggung?


Jumlah peserta dan anggota keluarga yang ditanggung oleh jaminan kesehatan paling banyak 5 (lima) orang.

Bagaimana bila jumlah peserta dan anggota keluarganya lebih dari 5 (lima) orang?


Peserta yang memiliki jumlah anggota keluarga lebih dari 5 (lima) orang termasuk peserta, dapat mengikutsertakan anggota keluarga yang lain dengan membayar iuran tambahan.

Apakah boleh penduduk Indonesia tidak menjadi peserta BPJS Kesehatan?


Tidak boleh, karena kepesertaan BPJS Kesehatan bersifat wajib, meskipun yang bersangkutan sudah memiliki Jaminan Kesehatan lain.

Apa yang terjadi kalau kita tidak menjadi peserta BPJS Kesehatan?

Ketika sakit dan harus berobat atau dirawat maka semua biaya yang timbul harus dibayar sendiri dan kemungkinan bisa sangat mahal diluar kemampuan kita.

Kapan seluruh penduduk Indonesia sudah harus menjadi peserta BPJS Kesehatan?

Paling lambat tahun 2019 seluruh penduduk Indonesia sudah menjadi peserta BPJS Kesehatan yang dilakukan secara bertahap.



Sumber : Buku saku FAQ BPJS Kesehatan.

AKUPRESSUR sebagai pelayanan baru Puskemas Massenga

Upaya pemerintah dalam memajukan pembangunan kesehatan tidak hanya terbatas pada layanan modern. Tetapi pemerintah dalam hal ini Kementerian Kesehatan juga menyadari memadukan konsep kesehatan tradisional yang memang juga mengalami perkembangan, serta diminati oleh masyarakat.
Akupressur sebagai pengobatan alternatif nantinya menjadi lain bagi masyarakat untuk berobat. Oleh sebab itu puskesmas Massenga mencoba menjalankan kebijakan Kemenkes dengan membuka layanan baru. Salah seorang petugas Akupressur yakni Fatmawati merasa sangat berterima kasih dengan adanya pelatihan tersebut. Selanjutnya dikatakan cukup gembira dapat menambah wawasan sehingga dengan antusias mencoba menerapkan ilmunya. Diawal pelaksanaan terfokus kepada pasien nifas agar ibu yang bersangkutan dapat memberi ASI kepada bayinya.
Sebagai program baru tentu mengalami kendala, baik sarana tempat maupun tarif yang harus digunakan. Olehnya itu harapan kedepan adanya tarif yang dikeluarkan berupa PERDA menjadi impian pelaksana.
SELAMAT ....SEMOGA AKUPRESSUR MENJADI PILIHAN ALTERNATIF TERBAIK DAN MENDAPAT DUKUNGAN DARI BERBAGAI PIHAK....AMIEN